Aloha semuanya!
Beberapa waktu belakangan kulit aku jadi muncul
banyak pimples. Biasanya pas aku pencet sih keluar komedo gitu. Tapi,
belakangan ini tiap dipencet malah kulit aku jadi gelap :( C.E.R.O.B.O.H
Sebelumnya aku tidak pernah mengalami hal seperti
ini. Mungkin, dikarenakan aku menggunakan pelembab yg tidak cocok dengan
kulitku & facial wash yg aku gunakan sudah kadaluarsa. Aku tidak kembali
mengecek masa expirednya. Dan sedihnya pimples yg muncul disekitaran pipi yg
cukup terlihat. Jadi gak pede sendiri buat show off kulitku :(
Then, aku banting stir pelembab yg mungkin bisa
membantu. At least tidak menyebabkan pimples berkepanjangan. Dan melembabkan
kulitku juga
HADA LABO
PERFECT x SIMPLE
ULTIMATE WHITENING LOTION
Aku beli di Dan+Dan beberapa waktu lalu, dengan
harga 40rb rupiah.
Tahun lalu, aku menggunakan lotion ini as my daily
monsturizer. Sangat cocok dikulitku. Tidak menyumbat pori dan water based! Jadi
tidak lengket sama sekali
Produk dari jepang yg selalu sold tiap 2 detik!
AMAZING
Warna kemasan dominan biru-putih. Sangat simple
Bentuk botolnya yg enak digenggam dan anti-slip
Mengandung High Purity Arbutin, vitamin C dan
Hyaluronic Acid
Yg disayangkan produk ini tidak mencantumkan masa
kadaluarsa/Expired
Isinya 100ml
Lumayan buat 3 bulan kedepan
For Bright Clear & Supple Skin
Fragrance free
Colourant free
Cocok untuk kulit sensitif
Lubang untuk mengeluarkan produk cukup kecil, dikarenakan teskturnya cair. Jadi, gak khawatir tumpah-tumpah deh :D
Cara pakai :
1.
Bersihkan
wajah
2.
Dengan
telapak tangan yg bersih, tuangkan produk ke telapak tangan
(2-3 tetes cukup
kok buat se wajah)
3.
Aplikasikan
dengan cara menggosok ke telapak tangan dulu,
lalu aplikasikan diwajah. Lakukan
massage ringan agar produk terserap sempurna
Produk ini mengklaim dapat mencerahkan, namun aku
pribadi tidak merasakannya. Tapi melembabkannya sudah ‘cukup’ buatku. Secara
kulitku kombinasi. Jadi menurutku HADA LABO ini pelembab drugstore terbaik!
-kykyFL-
Tidak ada komentar:
Posting Komentar