you have a problem to understand my bahasa? try this one

Rabu, 29 Maret 2017

Heimish All Clean Balm

Hello semuanya!
Siapa disini yg masih suka skip double cleansing?
Udah 2017 loh ya, kalo masih ada yg suka skip cleansing (apalagi pake foundie) tolong itu dikondisikan kulitnya XD kesian kulitnya loh

Nah, double cleansing itu sebenernya 1 step yg menurut aku pribadi sangat amat essensial
Kenapa? Karena meskipun kita tidak menggunakan foundie sekalipun, kulit kita ternyata tidak cukup hanya sekedar cuci muka saja
Karena kalo engga menerapkan double cleansing, pori-pori kita bisa tersumbat dan bisa menimbulkan komedo dan jerawat lho! Hii ngeri kan?

Buat kalian yg bingung cleansing apa saja tipenya, berikut dibawah cleansing type yg menurutku sesuai dengan jenis kulit tsb :
Cleansing water : all skin type
Cleansing oil : kering
cleansing balm : all skin type

Nah, kali ini yg akan aku bahas adalah cleansing balm gaes
Produknya sendiri cukup terkenal beberapa waktu belakangan di korea
Apakah itu?Ya, Heimish All Cleansing Balm


Cleansing balm ini juga aku beli di JCC
Langsung di storenya Heimish
Dan harganya lagi promo, dari 230rb jadi 165rb sahaja
Kemasan luarnya memiliku nuansa daun-daun dengan aksen warna semi-pastel



Isinya sekitar 120ml
Dan untuk ingredients bisa kalian klik gambar untuk memperjelas gambar



Versi hangulnya



Ini dia kemasan dalamnya
Jarnya terbuat dari plastik tebal dan juga memiliki aksen warna putih susu




Didalam kemasan sudah termasuk spatula untuk mengambil produk



Ini dia isi produknya
Cara pakai :
1. Ambil produk menggunakan spatula yg telah tersedia
2. Letakkan di punggung tangan
3. Baurkan secara merata ke seluruh wajah (dan juga leher) lalu blend hingga balmnya berubah menjadi cairan minyak dan warnanya menjadi kecoklatan
4. Lalu bilas dengan air dan lakukan step cleansing selanjutnya

Tekstur produknya cenderung balmy tapi lebih mild
Mudah dibaur kekulit dan wanginya sangat lembut
Tidak membuat kulit menjadi lengket, malah menurutku enak banget jadi berasa kenyal dan jauh berasa lebih bersih
Penggunaan produk ini sedikit saja, jadi bisa dibilang produk ini sangat worth to try!


So gaes, masih mau skip double cleansing? Ayo ubah kebiasaanmu dari sekarang dengan melakukan double cleansing dan cobalah Heimish All Clean Balm! Hahaha *ketawa sambil nebar racun*


Tidak ada komentar:

Posting Komentar